Elemen terpenting kita bukan pada otak. Namun, pada apa yang menuntun otak kita-kepribadian, hati, kebaikan, dan ide-ide progresif-

Thursday, June 4, 2009

Menulis Sebagai Sebuah Seni


Sebagian besar dari kita beranggapan bahwa seni itu hanya berkaitan dengan aspek-aspek tertentu yang memiliki nilai keindahan tersendiri. Jika anda diminta untuk menyebutkan bebepara karya seni yang ada, anda tak terlepas untuk menyebutkan lukisan, pahatan, lagu, dan akting sebagai jawabannya. Namun tidakkah anda berfikir, setiap kata yang anda tulis juga merupakan bagian dari karya seni???
Dalam arti ini, menulis sebagai sebuah seni bukan sekedar tulisan yang kosong belaka. Melainkan tulisan yang memiliki nilai tersendiri dalam kehidupan. Apakah tulisan seperti ini yang disebut sebagai seni? Selain tulisan yang berbobot, anda harus pintar-pintar dalam mengemas tulisan anda, agar dapat menarik para pembaca.
Ciri-ciri tulisan bernilai seni:
`Judul tulisan yang menarik
`Tulisan efektif (tak disajikan terlalu banyak) dan memiliki nilai-nilai penting untuk anda
`Tampilan yang menarik
Banyak kalangan mengalami kesulitan untuk dapat menulis dengan baik, yang tentunya menarik untuk di baca. Ada cara yang dapat anda gunakan sebagai media untuk melatih kreatifitas anda dalam menulis, salah satunya adalah dengan nge-blog. Ya seperti saya ini, yang sedang mengasah kreatifitas saya dalam merangkai kata demi kata hingga menjadi satu kesatuan yang solid.

0 comments:

Post a Comment

 
© 2011 Blog'e Bocah Gemblung | Except as noted, this content is licensed under Creative Commons Attribution 2.5.
For details and restrictions, see the Content License | Recode by Ardhiansyam | Based on Android Developers Blog